Amsakar Sambut Baik Entry Meeting BPK

    Amsakar Sambut Baik Entry Meeting BPK

    Batam - Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad menyambut baik entry meeting Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) di Aula Embung Fatimah Lantai 4 Kantor Walikota Batam, Senin (10/10).

    "Kami menyambut baik entry meeting ini, " kata Amsakar.

    Menurut dia, entry meeting ini membawa dampak yang lebih baik bagi pengelolaan keuangan dan pemerintahan. Hal ini tentu saja dibutuhkan oleh Pemko Batam untuk mewujudkan penyelenggaraan pemerintahan yang lebih baik.

    "Kegiatan ini dapat memberikan alur yang benar bagi tata kelola keuangan dan tata kelola pemerintahan, " ucap dia.

    Ia juga mendorong tim BPK bersama Pemko Batam untuk bahu membahu untuk meyukseskan kegiatan ini. Tim akan bekerja sampai sepuluh hari ke depan. "Kalau 10 hari target, kalau bisa untuk penajaman lima sampai enam hari sudah dapat, " ujarnya.

    Amsakar bersyukur, hingga kini Batam secara berturut sepuluh kali meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). Hal ini tak lepas dari kerjasama pihak terkait.

    "Saya pikir tak lepas dari kerjasama pemeriksa dan OPD teknis, " imbuhnya.

    Kepada OPD Pemko Batam, Amsakar mengimbau agar mendukung sepenuhnya entry meeting ini. Ia juga berharap BPK tersu mengkomunikasikan perihal yang dibutuhkan untuk menyukseskan kegiatan ini.

    "Siapkan dokumen yang diperlukan, " imbuhnya.

    Hadir dalam kesempatan tersebut mendampingi Wakil Walikota yakni Asisten Administrasi Umum Heriman Ak, Kepala Inspektorat Hendriana Gustini, Kadis Komunikasi dan Informatika Azril Apriyansa, Kadis Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Pertamanan Eryudi Apriadi, Kadis Cipta Karya dan Tata Ruang Suhar, serta perwakilan OPD dilingkungan Pemko Batam.

    batam
    Zulfahmi

    Zulfahmi

    Artikel Sebelumnya

    Empat Pengembang Serahkan PSU Perumahan...

    Artikel Berikutnya

    BP Batam Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad...

    Komentar

    Berita terkait